Pekanbaru (Humas Minsa) MIN 1 Pekanbaru menggelar lomba kreatifitas siswa dalam rangka menumbuhkan budaya literasi di kelas, Kamis (21/09/2023). Lomba dibuka langsung oleh Ka.KanKemenag Kota Pekanbaru, Dr. H. Syahrul Mauludi, MA yang juga didampingi oleh Kasi Penmad KanKemenag Kota Pekanbaru, Dr. H. Rialis, M. Pd.
Lomba ini diikuti oleh seluruh kelas mulai dari kelas 1 sampai kelas 6, mengusung tema “Bangun Kreatifitas dengan Budaya Literasi,”. Penilaian langsung oleh juri dari Fasilitator Nasional Bidang Literasi Tanoto Foundation. Adapun komponen penilaian mulai dari pojok baca, kelengkapan kelas, mading dan taman kelas.
Kepala MIN 1 Pekanbaru, Rusydi, S. Pd.I, M. Pd menjelaskan Kegiatan ini sudah dimulai dari pekan lalu, tidak hanya melibatkan siswa, tapi juga melibatkan orang tua dan wali kelas. Mereka bekerja sama merencanakan, mendesain, menghias kelas dan mempersiapkan komponen-komponen yang akan dinilai.
”Harapan saya, lomba ini dapat mengkondisikan lingkungan fisik yang ramah literasi di madrasah, dan juga dapat mengakrabkan siswa, guru serta orang tua,” ucap Rusydi.
Pada puncak lomba, Ka.KanKemenag bersama juri mengunjungi setiap kelas dan melihat hasil kreatifitas kelas-kelas yang ada di MIN 1 Pekanbaru. Ka. Kankemenag berharap kegiatan ini dapat menciptakan lingkungan belajar yang menarik dan menyenangkan sehingga siswa nyaman belajar.
Sementara itu, Siti Julaika, S. Pd selaku juri kagum dengan kreativitas kelas yang beraneka ragam dan hiasan pojok baca yang menarik.
“Karya-karya yang dipajang ini merupakan bentuk pengembangan kreativitas siswa, yang kami harapkan akan terus terasah dan berkembang”, ucapnya.