Siswa MIN 1 kembali mengukir prestasi. Kali ini pada ajang tingkat nasional ‘Gebyar 30th As-Shofa’ yang ditaja oleh Yayasan As-Shofa Pekanbaru. Berbagai cabang lomba diperlombakan mulai dari tingkat PAUD, TK, SD hingga SMP. Even ini dilaksanakan dari tanggal 28 Januari hingga 20 Maret 2021. Lomba yang diadakan secara virtual ini diikuti oleh peserta dari seluruh Indonesia. Setiap peserta diminta mengirimkan video ke pihak panitia secara virtual dengan batas akhir pengiriman pada tanggal 27 Februari 2021.
Tiga siswa MIN 1 Pekanbaru yang telah mengukir prestasi adalah Afifah Uswatun Husna meraih juara 2 pada cabang lomba tartil Qur’an, Keysha Fathiah Azzahra meraih juara harapan 2 pada cabang lomba cerita Islami dan Adiva Morein Nasution meraih juara harapan 3 pada cabang lomba story telling.
Direktur Pendidikan Yayasan As-Shofa Apri Nandes, S.Pd pada acara penutupan lomba yang disiarkan secara live streaming pada Sabtu (20/3/2021) lalu mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun Yayasan As-Shofa yang jatuh tepat pada tanggal 2 Mei mendatang.
“Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar sekolah-sekolah baik di Pekanbaru, Provinsi Riau maupun nasional. Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual ini diikuti oleh peserta dari provinsi seluruh Indonesia.” lanjutnya.
Sementara itu Kepala MIN 1 Pekanbaru mengucapkan selamat kepada siswa dan guru pembimbing yang telah mengharumkan nama MIN 1 Pekanbaru.
“Tahniah dan terima kasih kepada ananda dan guru pembimbing. Tingkatkan terus prestasi dan semoga MIN 1 Pekanbaru semakin berjaya,” ujarnya. (Evd)